Contoh Desain Spanduk Triangle Style

Spanduk yang bergaya piramid (Triangle style) dapat menarik perhatian orang-orang yang melihatnya, ditambah dengan sedikit sentuhan gradasi warna hidup yang membuatnya tambah memikat, gaya triangle sendiri sangat popular untuk sebuah gaya desain. Kamu bisa coba terapkan gaya ini dalam lembar kerja desainmu.
Lihat juga: 10 Contoh Desain Spanduk
Berikut saya berikan beberapa contoh desain spanduk hasil karya saya yang bergaya piramid ini, spanduk atau banner berikut merupakan banner tegak berdiri, yang biasa disebut x banner atau roll banner. semoga bermanfaat. 

Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Contoh Desain Spanduk GetLatela

Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Conoth Desain Spanduk Produk Rumoh Ummy

Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Contoh Desain Spanduk Produk Sun Flower's Nugget

Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Contoh Desain Spanduk Produk Rita Cake
Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Contoh Desain Spanduk Produk Kerupuk Teripang

Contoh desain x banner, contoh desain roll banner, triangle style banner
Contoh Desain Spanduk Produk Kerupuk Teripang v.2

Contoh Desain Company Profile dan Brosur Unik

Keunikan sebuah desain itu memberikan daya tarik tersendiri terhadap sesuatu yang ingin kita tampilkan, berikut adalah desain brosur dari sebuah perusahaan yang bergerak di bidang makanan, obat-obatan, dan produk pembersih semakin bagus dan menarik sebuah desain tersebut, semakin banyak pula orang yang akan meliriknya.
Lihat juga: 5 Alasan Utama Pentingnya Brosur
Berikut contoh desain  company profile dan brosur by artjeh.com, semoga menjadi inspirasi.

Contoh Desain Company Profile, Contoh Desain Profil Perusahaan, Kerupuk Teripang
Contoh Desain Company Profile

Contoh Desain Brosur Kerupuk Teripang
Contoh Desain Brosur/Poster Jasa Bouquet Bunga, Conoth Desain Poster, Contoh Desain Brosur Bouquet bunga,
Contoh Desain Brosur/Poster Jasa Bouquet Bunga
Contoh Desain Brosur Produk Cairan Pembersih,
Contoh Desain Brosur Cairan Pembersih

Tutorial Desain Logo Mudah Model Flat

Tutorial desain logo, logo model flat, logo design tutorial

Berikut saya akan berikan tutorial desain logo super mudah model flat. Sekarang desain model flat sudah menjadi trend tersendiri di era digital ini. Desain flat yang simpel dan nyaman dipandang mata menjadi pilihan saya untuk mendesain logo blog saya sendiri dengan model flat.

Cara mengatur laman di CorelDraw

Setting up page in coreldraw, corel draw tutorial

Berikut adalah tutorial mengatur laman kerja di CorelDraw, aplikasi CorelDraw yang saya gunakan yaitu CorelDraw X7, pada dasarnya semua versi sama saja, hanya tampilannya yang mengkin berbeda. berikut turial singkat yang saya buat. Silahkan belajar.

25 Sekolah Desain Terbaik Dunia

Desain pada hari ini telah menjadi hal yang penting dalam segala hal, sebagaimana perusahaan-perusahaan besar sekelas Apple, Pinterest, Path, Square, Airbnb dan lainnya menganggap desain sebagai inti dari bisnis yang mereka jalankan. 

Ada banya sekali Sekolah/Universitas desain di dunia ini. Sebagai pecinta desain, seharusnya Universitas mana yang mestinya cocok untukmu, yang mampu menampung dan mengasah bakat yang kamu miliki?

10 Desain Rumah Pohon Indah Dari Seluruh Dunia

Mungkin di antara kita ada yang pernah bermimpi memiliki rumah pohon yang indah dan nyaman ditempati, dengan hijaunya daun-daun serta tingginya pepohonan yang kita jadikan markas persembunyian rahasia kita membuat mimpi kita seakan sempurna. 

Berbicara rumah pohon bukan berarti kita sedang berbicara tentang sebuah cerita dongeng. Bagi mereka yang sedang mencari cara untuk melepaskan segala kelelahan serta ingin sejenak bersantai dan mencari ketenangan, serta yang ingin mewujudkan mimpi tinggal di rumah pohon menjadi kenyataan, sekarang para desainer dan arsitek handal sudah mewujudkan rumah pohon yang indah dan nyaman untuk ditinggali.

5 Aplikasi iPhone Gratis Terbaik Untuk Desainer

Memiliki smartphone namun kurang maksimal dalam menggunakannya adalah fenomena yang terjadi pada sebagian manusia hari ini. Dengan harga telepon  pintar yang tidak murah ini semestinya setiap pengguna dapat menggunakan perangkat keras mereka dengan maksimal. Kalau memang membeli smartphone hanya untuk telfonan dan sms-an saja, mungkin solusi terbaik adalah cukup beli saja hp kecil tit tut yang lebih dulu lahir pada zaman sebelum membanjirnya zaman penggunaan smartphone. Di zaman serba digital sekarang ini ada banyak sekali hal yang bisa dilakukan dengan menggunkan smartphone ini, namun hanya sedikit yang tahu dan jarang pula ingin mencari tahu tentang kegunaan perangkat keras yang mereka miliki.

10 Tari Tradisional Dari Seluruh Dunia

Setiap kelompok etnik di setiap wilayah di seluruh dunia memiliki gaya tari sendiri, bahkan ada banyak sekali gaya tari dari seluruh dunia jika kita mau mencari tahu lebih jauh lagi dan mengumpulkannya. Tari tradiosional juga merupakan icon dari daerah itu sendiri, sebut saja tari Saman dari Aceh, pastinya kalau kita menyebutkan tari Saman, maka ingatan kita pasti akan tertuju ke Aceh, atau tari Kecak, maka yang kita ingat adalah itu Bali. Atau bahkan sebaliknya jika seseorang tidak begitu familiar dengan nama daerah, maka terkadang nama tarian daerah tersebut dapat membantunya.

15 Font Tulisan Tangan Cantik

Ada banyak sekali penyedia font gratis dan menarik jika saja kita menyempatkan waktu untuk mau mencarinya, terkadang rasa bosan dan menyerah ketika mencari membuat kita merasa lelah dan berhenti mencari. Font tulisan tangan ini sangat menarik perhatian para desainer karena memiliki struktur yang alami yang terlihat lebih santai seperti halnya tulisan tangan. Berikut saya rangkum 15 Font tulisan tangan cantik pilihan, yang dapat kamu gunakan untuk berbagai keperluan desain, baik desain kartu nama, desain undangan perkawinan, desain banner dan lain sebagainya.

Lukisan Ilusi Optik Yang Akan Membuatmu Melihat Tiga Kali


Dari mana ide yang diperoleh oleh para seniman di seluruh dunia ini, seni tidak akan pernah ada habisnya, pasti selalu akan ada ide-ide baru yang akan muncul. Ada banyak tipe seniman pada hari ini, di antara mereka ada yang memanfaatkan tubuh untuk mengaplikasikan seni yang menjadi keahlian mereka, atau lebih dikenal dengan Body Painting, ada juga seniman yang menggunakan media pasir untuk melukis, ada pelukis yang bahkan mampu menggunakan segala macam alat untuk digunakan melukis, sebut saja salah seorang seniman dari Indonesia (Taufiq Noor) yang membuat saya merasa bangga berada di Negeri Seribu Candi ini karena dia merupakan seniman serba bisa, dia bisa melukis dengan menggunakan bahan makanan yang sedang dimakannya, menciptakan sebuah lukisan menarik dengan menggunakan susunan pensil, dan lain sebagainya, ini menandakan ada banyak sekali seni yang hari ini belum ada habisnya.

5 Alasan Utama Pentingnya Brosur

Contoh brosur, pentingnya brosur, contoh brosur yang bagus
Contoh Desain Brosur Simple
Brosur adalah lembar kertas yang digunakan oleh perorangan ataupun perusahaan yang ingin mempromosikan produk atau jasanya. Seorang pembeli atau pengguna jasa akan sangat terbantukan dengan informasi yang disediakan di dalam produk atau jasa yang ditawarkan. Brosur dengan design yang menarik dapat menarik minat pembeli pula, karena semuanya ada di pandangan pertama, jikalau pandangan dan kesan pertama pembeli ketika melihat design brosur itu baik, maka tidak menutup kemungkinan ia akan terus fokus terhadap brosurnya. Sebagai salah satu strategi pemasaran, brosur dianggap sangat memilik perannya tersendiri dalam mengikat pelanggan.

10 Lukisan 3D Yang Bakal Memukau Mata (Street Arts)


Seni lukis 3D, dikenal dengan seni lukis kapur, adalah lukisan 2D yang digambar di jalan akan terlihat hidup serta nyata dan menghasilkan ilusi optik 3 dimensi jika dilihat dari sudut pandang tertentu. Seni lukis di jalan ini sudah menjadi trend tersendiri di abad ini.

Banyak street artist yang kreatif dan inovatif mampu memukau para pejalan kaki atau bahkan wisatawan dengan banyak lukisan jalan yang mereka hasilkan. Lukisan jalan ini pula dimanfaatkan oleh para pengunjung yang sedang melakukan perjalan bersama keluarga untuk mengabadikan moment mereka saat berada di sana.

Cristiano Ronaldo WPAP, CR7 The Goal Machine

Cristiano Ronaldo WPAP, wpap cr7, CR7 The Goal Machine, Predator, Real Madrid, CR7, Manchester United, Madridista, Martunis Ronaldo, Sir Alex, cristiano ronaldo wallpaper, cr7 wallpaper, cr7 poster, Lionel Messi
WPAP by @ruzaalfian
Di era sekarang siapa yang tidak mengenalnya, bukan hanya dari kalangan pecinta olahraga sepak bola saja, ia bahkan dikenal oleh banyak orang di seluruh dunia, musisi, pemain film, pejabat pemerintah dan masih banyak lainnya. Cristiano Ronaldo yang memiliki nama lengkap Cristiano Dos Santos Aveiro bukanlah pesepak bola instant, semua prestasi dan sederet penghargaan ia dapatkan dari hasil belajar, berlatih, dan kerja keras. Ia tidak terlahir dari kemegahan, kemewahan, tapi keadaannya yang sekarang seakan semua orang tidak percaya tentang apa yang ia raih.

10 Desain Kamar Tidur Kecil Favorit

Kamar tidur merupakan tempat yang tidak tergantikan dikala kita ingin beristirahat melupakan segumpal masalah pekerjaan yang menyerang otak kita. Kerapian dan keindahan kamar juga dapat membuat kita merasa nyaman dan lebih santai, berbeda dengan kondisi kamar yang kumuh, seperti kapal pecah dan tumpah, yang seisi ruangan dipenuhi kecoak terbang serta tikus bahkan tak takut dengan kucing yang menjadi musuh indahnya, kondisi kamar seperti ini membuat kita stress, bukan karena kondisi kamarnya, tapi karena teriakan ibu kita yang anti kamar kotor, ah kamu pasti tahu maksud saya apa. Kenyamanan, kerapian dan keindahan kamar menjadi prioritas utama kamar yang kita jadikan tempat kita beristirahat.

Kumpulan Gambar WPAP Part 2

Pada postingan sebelumnya saya sudah membagikan hasil karya WPAP saya tahap pertama dan kali ini saya juga akan membagikan kembali hasil karya WPAP yang juga merupakan pelanggan setia @artjeh.in. Terimakasih sebelumnya kepada yang sudah memberilan kepercayaan kepada saya dengan memesan gambar WPAP dari saya untuk anda.

Tutorial Photoshop Dasar Auto Tone dan Brightness/Contrast

Apabila kamu suka untuk mengotak atik foto dan suka dengan program pengolah gambar Photoshop, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan tutorial berikut, akan tetapi bagi kamu yang belum tahu, jadi sekarang kamu bisa tahu.


Berikut ini saya bagikan tutorial Photoshop dasar yang kamu wajib tahu kalau ingin mengedit foto sesuai keinginanmu.

1. Auto Tone


Sebuah foto yang pencahayaannya kurang dapat kita benahi dan perbaiki dengan mengatur pencahayaannya agar foto tersebut terlihat lebih hidup dan cerah. Terkadang foto yang kita miliki terlihat gelap, dan kita tidak percaya diri untuk mengunggah foto tersebut ke media sosial yang kita punya seperti facebook, twitter, instagram dan lainnya.

Berikut tutorialnya:
Tutorial Photoshop
FOTO ORIGINAL SEBELUM DIEDIT
  1. Persiapkan foto yang ingin diedit
  2. Buka Aplikasi Photoshop lalu insert foto yang dipilih dengan cara seret foto ke lembar kerja photoshop (saya menggunakan Photoshop cs4)
  3. Terapkan Auto Tone ( tekan Ctrl + Shift + L ) untuk memperbaiki warna foto secara otomatis (lihat gambar!)


Tutorial Photoshop, cara edit foto dengan photoshop

2. Brightness/Contrast

Mencerahkan gambar dengan Auto Tone saja tidak cukup, karena sifat Auto Tone hanya memperbaiki warna. Dan terkadang tidak sesuai dengan keinginan kita. Namun kita bisa kembali mencerahkan tampilan gambar dengan menerapkan sedikit Brightness maupun Contrast.
berikut tutorial singkatnya
  1. Tambahkan Brightness/Contrast, atur nilai Brightness/Contrast sesuai seleramu, pastikan gambarnya tidak terlalu cerah, karena akan terlebih berlebihan cahaya. (Lihat Gambar!)
Tutorial Photoshop

Tutorial Photoshop


dan berikut hasil hasil foto yang sudah diberikan brightness/contrast dan yang belum. Coba kamu bandingkan!
Tutorial Photoshop
Setelah diedit, diberikan Brightness/Contrast
Tutorial Photoshop
FOTO ORIGINAL SEBELUM DIEDIT


Contoh Desain Sertifikat dan Piagam




Menurut KBBI, Sertifikat adalah tanda atau surat keterangan (pernyataan) tertulis atau tercetak dari orang yang berwenang yang dapat digunakan sebagai bukti pemilikan atau suatu kejadian,

Sedangkan definisi Piagam Menurut KBBI adalah sesurat (tulisan pada batu, tembaga, dan sebagainya) resmi yang berisi pernyataan pemberian hak, tanah, dan sebagainya atau berisi pernyataan dan peneguhan mengenai suatu hal (tentang ikrar dan sebagainya

Sertifikat sudah menjadi suatu hal yang wajib adanya untuk dibagikan kepada insan yang mengikuti suatu kegiatan tertentu. Acara-acara seperti seminar kewirausahaan, pelatihan kepemimpinan serta kegiatan-kegiatan kepramukaan dan lain sebagainya pasti membagikan sertifikat kepada para peserta ataupun panitia penyelenggara acara sebagai bentuk keikutsertaannya dalam kegiatan tersebut. 


Berikut saya bagikan beberapa contoh sertifikat dan piagam yang saya buat untuk beberapa macam kegiatan.

Contoh Sertifikat Turnamen Futsal, contoh sertifikat seminar, contoh sertifikat lomba, futsal, turnamen futsal cewek, sertifikat turnamen futsal cowok,
Contoh Sertifikat Turnamen Futsal
Contoh Desain Sertifikat dan Piagam
Piagam Penghargaan Turnamen Futsal
Contoh Desain Sertifikat dan Piagam
Sertifikat Inauguration 
Contoh Desain Sertifikat dan Piagam
Sertifikat Lomba Debat Bahasa Arab
Contoh Desain Sertifikat dan Piagam
Sertifikat Turnamen Futsal

Desain Kemasan Produk Makanan Part 1

Salah satu problematika yang dialami dan sangat disadari oleh pelaku usaha di Indonesia khususnya dan di tempat manapun mereka berada umumnya adalah terletak di bentuk kemasan, khususnya di desain kemasan.

Keunikan dan keindahan kemasan menjadi daya tarik utama yang membuat produk itu dilirik. Terkadang suatu produk itu sendiri sangat memiliki value yang tinggi, namun lemah dari segi tampilan.

Untuk dapat mengurangi masalah yang dihadapi oleh beberapa pelaku usaha, berikut ini saya bagikan kumpulan desain produk makanan hasil karya artjeh.com, semoga menjadi referensi kawan semua, harap menjadi catatan bahwa setiap desain dari produk berikut memilik hak cipta masing-masing.


Desain Kemasan Makanan Ringan
Kerupuk Teripang Raja Gubang Mare'en
Desain Kemasan
Mie Teripang Zisenza

Desain Kemasan Makanan Ringan
Qeejuku

Kumpulan Gambar WPAP Part 1

Berikut adalah kumpulan gambar WPAP hasil karya artjeh.com, untuk gambar lainnya bisa langsung berkunjung ke instagram saya. id: @artjeh.in.

Buat pemula yang baru belajar mengolah gambar dengan gaya WPAP ini, jangan pernah surut semangatnya, karena kita semua pemula, pemula yang selalu ingin belajar,  teruslah berkarya, beranikan diri untuk terus bertanya, semakin banyak orang mengkritikmu, semakin banyak ilmu yang engkau dapatkan. Semangat terus!!!

WPAPWPAPWPAPWPAPWPAP